Jaga Kesehatan Jelang Pemilu 2024, Muspika Cibatu Senam Bersama Petugas Pemilu

    Jaga Kesehatan Jelang Pemilu 2024, Muspika Cibatu Senam Bersama Petugas Pemilu

    PURWAKARTA - Dalam rangka menjaga kesehatan dan meningkatkan semangat menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Muspika Cibatu menggelar kegiatan senam bersama di Halaman Kecamatan Cibatu pada Rabu, 07 Februari 2024.

    Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolsek Cibatu, AKP Feri, bersama dengan Muspika Cibatu serta para tenaga kesehatan dan petugas Pemilu Kecamatan Cibatu. Senam bersama ini menjadi wujud kepedulian terhadap kesejahteraan dan kesehatan seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Pemilu.

    Senam bersama tersebut tidak hanya sebagai sarana olahraga, tetapi juga sebagai upaya preventif dalam menjaga kesehatan fisik dan mental para petugas Pemilu yang akan terlibat aktif dalam proses pemungutan suara. Para tenaga kesehatan Kecamatan Cibatu turut berperan dalam memberikan panduan gerakan senam yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.

    Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain S.I.K, . S.H, . M.H, . melalui Kapolsek Cibatu, AKP Feri Kurniawan S.H, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Muspika Cibatu dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut. "Kesehatan merupakan modal utama dalam menjalankan tugas dengan baik. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan semangat dan kesehatan kita semua menjelang Pemilu, " ujarnya.

    Selain senam, kegiatan tersebut juga diisi dengan penyuluhan kesehatan oleh para tenaga kesehatan, memberikan informasi tentang pola hidup sehat, nutrisi yang diperlukan, dan tips menjaga kesehatan selama periode Pemilu.

    Dengan adanya kegiatan senam bersama ini, diharapkan para petugas Pemilu dan seluruh yang terlibat dapat menjalani proses Pemilu dengan kondisi fisik dan mental yang prima, sehingga pelaksanaan Pemilu dapat berjalan lancar dan aman bagi semua pihak.

    polsek cibatu polres purwakarta polda jabar
    Cibatu

    Cibatu

    Artikel Sebelumnya

    Apel Persiapan Penertiban Knalpot Tidak...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Cibatu Gelar Operasi Knalpot Tidak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo
    Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan

    Ikuti Kami